Banjir di Jakarta, Jaringan XL Axiata Tetap Aman

Written By Unknown on Sabtu, 19 Januari 2013 | 12.41

Tribun Batam - Sabtu, 19 Januari 2013 10:30 WIB

TRIBUNBATAM, JAKARTA - Sampai saat ini, jaringan PT XL Axiata Tbk (XL) tetap aman. Vice President Region XL Jabodetabek, Asni Juita, mengatakan sebanyak 6.382 BTS XL yang berada di wilayah Jakarta dan sekitarnya dapat beroperasi dengan baik dan tidak mengalami gangguan yang berarti.

"Sejumlah BTS XL memang ada yang terendam banjir. Namun secara keseluruhan, tidak berdampak pada jaringan XL karena sebelumnya XL juga telah melakukan antisipasi untuk BTS yang berada di wilayah-wilayah rawan banjir," kata Asni dalam siaran persnya.

XL adalah salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia. Mulai beroperasi secara komersial sejak 8 Oktober 1996, XL saat ini adalah penyedia layanan seluler dengan jaringan yang luas dan berkualitas di seluruh Indonesia bagi pelanggan ritel (Consumer Solutions) dan solusi bagi pelanggan korporat (Business Solutions). XL satu-satunya operator yang memiliki jaringan serat optik yang luas.

XL telah meluncurkan XL 3G pada 21 September 2006, layanan telekomunikasi selular berbasis 3G pertama yang tercepat dan terluas di Indonesia.

XL dimiliki secara mayoritas oleh Axiata Group Berhad (Axiata Group) melalui Axiata Investments (Indonesia) Sdn Bhd (66,549 persen) serta publik (33,451 persen). XL menjadi bagian dari Axiata Group bersama-sama dengan Robi (Bangladesh), HELLO (Cambodia), Idea (India), MTCE (Iran), Celcom (Mallaysia), Multinet (Pakistan), M1 (Singapore), SIM (Thailand), dan Dialog (Sri Lanka).

Terkait banjir yang terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk sebagian besar wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, XL Axiata Region Jabodetabek ikut peduli membantu meringankan beban masyarakat yang terkena dampak banjir dari luapan sungai maupun kali di sekitarnya.

XL kemarin mengunjungi langsung dan menyerahkan bantuan berupa barang-barang kebutuhan pokok dan obat-obatan untuk warga di Perumahan Ciledug Indah, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang serta warga di Kampung Pulo, Jakarta Timur.

"Kegiatan sosial kemasyarakatan yang kami lakukan merupakan salah satu bentuk tanggung jawab kami untuk membantu masyarakat Indonesia yang tertimpa bencana. Kami ikut prihatin atas musibah yang terjadi dan berharap dengan bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban para korban banjir di Jakarta dan sekitarnya".

Perumahan Ciledug Indah merupakan salah satu satu lokasi yang terkena dampak banjir cukup parah. Lebih dari 200 rumah terendam banjir sehingga sebagian besar warga dievakuasi ke lokasi pengungsian.

Selain memberikan bantuan berupa barang-barang kebutuhan pokok dan obat-obatan, XL juga mendirikan Posko Banjir di area sekitar lokasi banjir. Posko ini juga dilengkapi fasilitas Telepon Umum Gratis (TUG) dan charger mobile yang dapat digunakan secara gratis oleh warga untuk mendapatkan informasi terkini tentang banjir di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Posko Banjir XL didirikan antara lain di Kampung Pulo, Cililitan, Kelapa Gading, dan di beberapa lokasi lainnya di Jakarta.


Anda sedang membaca artikel tentang

Banjir di Jakarta, Jaringan XL Axiata Tetap Aman

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/01/banjir-di-jakarta-jaringan-xl-axiata.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Banjir di Jakarta, Jaringan XL Axiata Tetap Aman

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Banjir di Jakarta, Jaringan XL Axiata Tetap Aman

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger