Nagoya City Walk Jadi Ajang Pameran Modifikasi Otomotif Se-Kepri

Written By Unknown on Rabu, 23 Januari 2013 | 12.41

Tribun Batam - Rabu, 23 Januari 2013 11:09 WIB


TRIBUNBATAM, BATAM
- Penggemar modifikasi mobil dan masyarakat di Kepulauan Riau (Kepri) harus bergembira. Dalam waktu dekat, mereka akan disuguhi pameran beragam jenis modifikasi mobil dan motor paling spektakuler.

Pagelaran ini akan diikuti oleh peserta dari Batam, Tanjungpinang, Tanjungbalai Karimun, dan daerah lainnya.
 
Gemerlap pagelaran modifikasi mobil atau motor akan dipusatkan di Centro Nagoya City Walk Nagoya Batam pada Sabtu (2/2) dan Minggu (3/2) mendatang. Setiap hari, acaranya dihelat mulai pukul 13.00 hingga 22.00 WIB. Sebelum pagelaran, Jumat (1/2) pukul 15.30 WIB, penyelenggara akan pawai motor dan mobil mengelilingi Nagoya dan sekitarnya.
 
Selama ajang pameran, masyarakat bebas mengunjungi acara. Mereka bisa menyaksikan kemahsyuran para modifikator mobil dan motor. Pengunjung akan dibuat berdecak kagum menyaksikan hasil kreatif para peserta. Di sini mereka tidak perlu membayar tiket masuk dan akan disuguhi dengan konser live music, dance, games, atau hiburan menarik lainnya.
 
Agenda bertajuk Clas Mild Batam City Automodified 2013 ini melibatkan peserta dari berbagai kalangan. Panitia mengklaim, pagelaran tahun 2013 ini sebagai ikon kebangkitan otomotif di Batam dan Kepri. Sebab dalam modifikasi ini, puluhan mobil bernilai ratusan juta akan dipamerkan dengan biaya modifikasi yang mahal.
 
Yasir Abdilla, koordinator acara dan tim publikasi dari B-GO komunitas mobil mengatakan, selama pagelaran ini ada tiga kategori yang disuguhkan kepada peserta dan masyarakat. Di antaranya penjurian modifikasi sepeda motor, modifikasi mobil, dan kontes audio mobil. Tim penilainya dari Ototrend Jakarta untuk kategori modifikasi motor dan mobil.
 
Sedangkan tim penilai kontes audio dari Emma Singapura. Untuk lomba  kontes audio, juri akan menilai kategori audio SQ, SQL, dan SPL. Pemenang akan diambil menjadi juara satu, dua, dan tiga. Tidak hanya itu, panitia akan memilih peserta yang paling hebat dari hasil modifikasi dan audionya, sehingga dinobatkan menjadi the king of the king.
 
"Kami ingin memberikan yang paling sensasional kepada para penggemar otomotif di Batam dan Kepri serta masyarakat umum lainnya. Ini pameran modifikasi paling spektakuler dan termewah sepanjang tahun 2013 ini," ujar Yasir Abdilla kemarin.
 
Atas penyelenggaraan ini, Abdi atas nama panitia acara tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung acara. Di antaranya ClasMild, Nagoya City Walk, Tribun Batam, Central Auto Gallery, Ducati Batam, Telkomsel, Irego DJ Studio, Ototrend Jakarta, Zoo FM, Inova Studio, Domination Car Audio, dan Almoz.


Anda sedang membaca artikel tentang

Nagoya City Walk Jadi Ajang Pameran Modifikasi Otomotif Se-Kepri

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/01/nagoya-city-walk-jadi-ajang-pameran.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Nagoya City Walk Jadi Ajang Pameran Modifikasi Otomotif Se-Kepri

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Nagoya City Walk Jadi Ajang Pameran Modifikasi Otomotif Se-Kepri

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger