Ketua Demokrat Anas Urbaningrum Tidak Menggubris Desakan Mundur

Written By Unknown on Rabu, 06 Februari 2013 | 12.41

Tribun Batam - Rabu, 6 Februari 2013 12:25 WIB

TRIBUNNEWSBATAM.COM, JAKARTA- Prahara sedang mengguncang PKS dan Demokrat. Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menabuh genderang perang setelah tak menggubris desakan mundur oleh para elite Partai Demokrat.

Bahkan Anas menegaskan tidak pernah berfikir untuk mundur dari pucuk pimpinan partai. Namun ia mengakui saat ini di Demokrat memang sedang ada dinamika, dan itu sesuatu yang wajar ada di partai politik. 

"Tidak ada saya, tidak mendengar apa-apa itu (meminta mundur). Siapa yang ngomong?," kata Anas di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Selasa (5/2).

Sebelumnya kalangan elite Demokrat seperti Jero Wacik meminta Anas meletakkan jabatan menyusul kasus Hambalang yang kini tengah disidik KPK. Desakan mundur itu kian kuat setelah Edie Baskoro alias Ibas bertemu dengan Jero Wacik. Bahkan Dewan Penasihat Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono mengimbau KPK segera menuntaskan kasus Hambalang.

Di status BlackBerry Messenger-nya (BBM), Anas menuliskan 'Politik para Sengkuni'.Sengkuni adalah salah satu karakter wayang terkenal dalam lakon Mahabarata. Sengkuni juga digambarkan memiliki watak yang licik, senang menipu, menghasut, memfitnah, dan munafik. Gambaran tentang Sengkuni adalah gambaran tentang orang yang ingin orang lain celaka.

Ia pun meminta media massa tak mengaitkan status 'Politik para Sengkuni' pada BBM-nya itu dengan kondisi yang terjadi di dalam partainya. "Apa kaitannya, tidak ada. Jangan dihubung-hubungakan, meskipun Anda bebas hubungkan itu," tegas Anas.

Menyikapi dirinya yang selalu disebut-sebut kasus Hambalang, sehingga menurunkan elektabilitas Partai Demokrat, Anas mengungkapkan bahwa dirinya baru disebut dan itu hal biasa.

"Kalau disebut kan itu hal yang biasa. Ada yang disebut urusan pajak, urusan Lapindo, ada yang sebut urusan Hambalang, banyaklah. Tapi disebut-sebut kan bukan ukuran. Yang penting kerja keras," ungkapnya. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ketua Demokrat Anas Urbaningrum Tidak Menggubris Desakan Mundur

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/02/ketua-demokrat-anas-urbaningrum-tidak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ketua Demokrat Anas Urbaningrum Tidak Menggubris Desakan Mundur

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ketua Demokrat Anas Urbaningrum Tidak Menggubris Desakan Mundur

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger