Tribun Batam - Selasa, 19 Maret 2013 12:07 WIB
Laporan Tribunnews Batam, Anne Maria S
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Pemko Batam mengajukan permohonan pinjaman lunak untuk proyek aliran air bersih ke Belakang Padang.
Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan mengatakan hal itu telah diajukan Pemko dalam pertemuan dengan perwakilan Bank Dunia yang ada di Jakarta.
"Oh, itu baru rencana. Mereka datang kan waktu itu. Baru menjajaki saja, kemungkinan mereka untuk memfasilitasi bantuan," ujar Dahlan di sela-sela pisah sambut Danlanal Batam di Mako Lanal Batuampar, Batam, Selasa (19/3/2013).
Menurutnya, perwakilan bank dunia datang untuk melihat proyek-proyek apa saja yang bersifat publik dan sekiranya dapat dibantu oleh mereka.
"Rinciannya saya belum bisa kasih tahu. Yang pasti softloan sifatnya jangka panjang," kata Dahlan lagi.
Untuk melanjutkan hasil dari pertemuan tersebut, Pemko berkeinginan membentuk tim kecil dengan beberapa SKPD terkait. Di antaranya seperti Dinas Tata Kota dan Dinas Pekerjaan Umum.
"Kami bentuk tim kecil dulu untuk mendiskusikannya secara intensif. Memang ada beberapa prioritas yang kami ajukan. Seperti air di Belakang Padang, drainase, dan jalan. Kalau listrik kan nggak ada masalah," jelasnya. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Pemko Batam Ajukan Pinjaman Lunak Untuk Proyek Air Bersih di Belakang Padang
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/03/pemko-batam-ajukan-pinjaman-lunak-untuk.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pemko Batam Ajukan Pinjaman Lunak Untuk Proyek Air Bersih di Belakang Padang
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pemko Batam Ajukan Pinjaman Lunak Untuk Proyek Air Bersih di Belakang Padang
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar