Lima Butir Selongsong Peluru Ditemukan

Written By Unknown on Sabtu, 26 Oktober 2013 | 12.41

Laporan Tribunnews Batam, Aprizal

BATAM, TRIBUN - Aksi koboi tembak-menembak di lokasi permainan judi dadu di Komplek Jodoh Square RT 01 RW 06, Kelurahan Sei Jodoh, Batu Ampar, Kamis (24/10/2013) sekitar pukul 22.40 WIB.

Pihak kepolisian menemukan lima butir selongsong peluru yang diduga berasal dari senjata laras panjang. Selongsung peluru ditemukan berserakan di sekitar tempat kejadian.

Dari kejadian tersebut, sekelompok orang tak dikenal (OTK) melakukan pengeroyokan hingga terjadi baku tembak dengan anggota TNI AD di Kodim 0316/Batam. Selain itu, dua orang warga sipil menjadi korban pengeroyokan OTK.

Aksi koboi yang dilakukan sekelompok OTK, diduga juga dilakukan oleh oknum aparat bersenjata. Informasi yang diperoleh Tribun Batam dari masyarakat sekitar tempat kejadian, sebelum terjadi aksi koboi sekelompok OTK sedang bermain judi dadu.

Tiba-tiba sekelompok OTK mendatangi lokasi, dan langsung melakukan penganiayaan. Dua orang dari enam orang OTK langsung mengeroyok oknum TNI dan dua orang warga sipil.

Selain melakukan pengeroyokan, sejumlah OTK juga melepaskan tembakan ke berbagai arah dengan menggunakan senjata laras panjang dan senpi. Perselisihan antaroknum aparat di lokasi judi dadu di Jodoh Square, kata salah seorang warga sekitar, sudah tidak asing lagi.

Pasalnya, dua minggu sebelumnya, juga terjadi peristiwa yang sama pada Minggu (20/10/2013) lalu. Warga sekitar sudah terbiasa melihat okum aparat berseragam dengan mobil dinas patroli mendatangi TKP untuk meminta 'jatah keamanan hukum' kepada oknum yang mengelola TKP judi dadu.

"Saat terjadi pengeroyokan, hanya dua orang yang melakukan. Sementara empat orang yang berpakaian preman berbadan tinggi tegap bertugas mengawasi. Hingga salah satu OTK menyebutkan salah satu korps sebelum melakukan penembakan. Padahal pada saat kejadian, suasana di sini masih ramai. Ada yang main dadu, wanita-wanita berdiri di pinggir jalan menawarkan diri. Kemungkinan mau balas dendam atas kejadian kemarin," ungkap warga di lokasi.

Pantauan Tribun Batam, setelah terjadi aksi koboi, polisi beserta TNI yang melakukan olah TKP menemukan beberapa bekas tembakan di dinding warung fasum yang dijadian lokasi judi. Penyisiran juga dilakukan hingga di tembok ruko sekitar.

Sebanyak empat selongsong peluru ditemukan. Setelah melakukan penyisiran kembali, petugas menemukan satu lagi selongsong di parit ruko samping warung fasum yang dijadikan tempat praktik perjudian dadu.

Sebelumnya, Dandim 0316/Batam, Letkol (Arh) Harvin Kidingallo terjun ke lokasi kejadian, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kepri, Kombes Pol Cahyono Wibowo, dan Kapolresta Barelang Kombes Pol Karyoto sudah terlebih dahulu bersama anggotanya melakukan olah TKP bersama Provost TNI.

Hingga berita ini diturunkan belum memeroleh keterangan dari pihak berwajib. Namun berdasarkan keterangan seorang petugas, di antara dua warga sipil yang terluka, peluru ada yang mengenai kakinya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Lima Butir Selongsong Peluru Ditemukan

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/10/lima-butir-selongsong-peluru-ditemukan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Lima Butir Selongsong Peluru Ditemukan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Lima Butir Selongsong Peluru Ditemukan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger