Laporan Wartawan Tribunnews Batam, Thomlimah Limahekin
TANJUNGPINANG, TRIBUN– Kian bertambahnya jumlah kendaraan di kota Tanjungpinang dari tahun ke tahun mendorong Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang untuk terus menggagas solusi penanganan kemacetan lalulintas.
"Saat ini kemacetan adalah salah satu masalah yang cukup serius di kota Tanjungpinang. Tiap tahun jumlah kendaraan baik roda empat maupun roda dua terus bertambah. Makanya pemerintah dituntut untuk mengatasi kemacetan lalulintas," ungkap Lis Darmansyah, Wali Kota Tanjungpinang, Selasa (7/1).
Menurut Lis, dalam setahun jumlah rata-rata kendaraan roda empat yang masuk ke Tanjungpinang mencapai 480 unit. Sementara jumlah rata-rata kendaraan roda dua diperkirakan sekitar 200 unit per bulan. Jumlah tersebut tidak sebanding dengan panjang ruas jalan yang dibangun selama setahun.
Panjang ruas jalan yang dibangun selama setahun tidak sampai 1 km. Sementara jumlah kendaraan terus bertambah.
"Kita sudah berusaha mengatasi kemacetan dengan pengaturan lahan parkir. Semuanya sudah berjalan baik. Tapi itu pun masih dinilai negatif oleh pihak tertentu. Mereka malah menilai, pengaturan lahan parkir ini justru mengurangi geliat ekonomi,"tambah Lis.
Menurutnya, geliat ekonomi agak lesu menjelang akhir tahun itu wajar. Makanya diminta supaya pengaturan lahan parkir ini jangan dipolitisir.
Selain pengaturan lahan-lahan parkir yang sudah ada, Lis juga berencana akan membangun lahan parkir baru di depan Gedung Daerah, Kawasan Tepi Laut. Pembangunan lahan parkir ini akan dipadukan dengan penyediaan sarana-sarana rekreasi umum bagi warga kota Tanjungpinang.
"Kita juga sudah akan membangun jalan lingkar. Nanti kita bekerja sama dengan provinsi untuk pembangunan jalan lingkar ini," ungkap wali kota Tanjungpinang itu.
Rencana pembangunan jalan lingkar tersebut pun langsung ditanggapi oleh gubernur Kepri HM Sani. Kepada awak media, sehari sebelumnya, Sani mengatakan, sudah saatnya jalan lingkar dibangun di kota Tanjungpinang.
"Saya kira jalan lingkar itu harus dibangun di kota Tanjungpinang. Nanti provinsi akan membantu membantu pembangunan jalan lingkar dan juga pasar," ungkap Sani.
Anda sedang membaca artikel tentang
Pengaturan Parkir dan Bangun Jalan Lingkar Jadi Solusi
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/01/pengaturan-parkir-dan-bangun-jalan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pengaturan Parkir dan Bangun Jalan Lingkar Jadi Solusi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pengaturan Parkir dan Bangun Jalan Lingkar Jadi Solusi
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar