Laporan Tribunnews Batam, Dewi Haryati
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM-Panitia Pelaksana Kecamatan (PPK) Bengkong dan Batu Ampar tak jadi melakukan pleno penghitungan suara, Rabu (16/4).
Hal itu disebabkan masih adanya sejumlah kendala di Panitia Pemungutan Suara (PPS) di tingkat kelurahan.
"Tak jadi hari ini. Insya Allah besok, Kamis (17/4) pleno-nya," ucap Ketua PPK Bengkong, Hendrayani.
Ia mengatakan, hingga Rabu (16/4) baru satu kelurahan yang sudah mengumpulkan hasil rekap penghitungan suara sekaligus mengembalikan kotak suara yang berisi surat suara ke PPK Bengkong.
"Baru satu itu aja, Tanjung Buntung. Yang lain belum. Karena keterlambatan itu makanya kami undur plenonya," kata dia.
Hendra mengagendakan pleno surat suara masing-masing kelurahan Kamis (17/4) ini sebelum batas waktu terakhir yang diberikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam, Jumat (18/4).
Sementara itu pantauan Tribun di kantor Camat Batu Ampar, suasana kantor pemerintah itu tampak sepi. Beberapa petugas yang berada di sana mengatakan dari 5 orang PPK, semuanya sedang berpencar di beberapa kelurahan.
"PPK-nya nggak ada, mereka mencar di kelurahan. Biar cepat selesai. Baru Batu Merah yang masuk. Infonya Kampung Seraya juga mau masuk," kata petugas di sana.
Sementara itu, situasi pengembalian form D-1 kepada para saksi di PPS Kampung Seraya hingga Maghrib kemarin sempat memanas. Caleg dapil Batuampar-Bengkong dari Partai Demokrat, Mesrawati Tampubolon memprotes adanya dugaan penggelembungan suara di sana
Anda sedang membaca artikel tentang
Hari Ini PPK Bengkong dan Batu Ampar Batam Gelar Pleno
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/04/hari-ini-ppk-bengkong-dan-batu-ampar.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Hari Ini PPK Bengkong dan Batu Ampar Batam Gelar Pleno
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Hari Ini PPK Bengkong dan Batu Ampar Batam Gelar Pleno
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar