Profesor Jamil Terkejut Ada Malam Silahturahmi Antarumat Beragama di Batam

Written By Unknown on Sabtu, 26 April 2014 | 12.41

dki.kemenag.go.id

Dirjen Bimas Islam, Prof Dr H Abdul Jamil saat membuka acara Festival Maulid Nusantara VII di Convention Hall Jakarta Islamic Centre. Even tahunan ini digelar dari tanggal 13-15 Desember 2013 di ikuti oleh 10 provinsi. Di antaranya DKI Jakarta, Provinsi Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tengah. 

Laporan Wartawan Tribun Batam, Anne Maria Silitonga

BATAM, TRIBUN - Kementerian Agama RI mengapresiasi persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXV yang telah dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.

Ini seperti yang disampaikan oleh Dirjen Bimas Islam Kemenag RI, Prof Dr H Abdul Jamil dalam sambutannya pada malam silahturahmi antarumat, Jumat (25/4) malam di Harmoni One, Batam Center.

"Kami sudah lihat sendiri sekarang, bagaimana kesungguhan Pemprov Kepri dalam menyiapkan acara ini. Setelah kemarin kita adakan launching di Jakarta. Sekarang saya pun kaget kalau pemprovnya mau buat acara pra even seperti ini, terima kasih buat Kepri yang sudah mau memasyarakatkan dan menyosialisasikan penyelenggaraan MTQ ini," tutur Abdul Jamil.

Mengutip lafalan Alquran yang dibacakan oleh pembaca tilawah, Abdul Jamil pun mengapresiasi ayat Alquran yang dibacakan. Dibuka dengan sapaan kepada umat manusia, menurut pria itu ketika sesorang ingin mengenal orang lain, maka ia pun harus membuat orang tersebut merasakan hal yang sama. Sehingga muncullah yang disebut respek antarsesama.

"Respek satu sama lain. Sama seperti malam ini, semua yang datang dan berkumpul di sini datang dari berbagai kalangan, komunitas agama, dan tokoh masyarakat. Berkumpul untuk merespon MTQ Nasional. Kita ada dalam sebuah harmoni," ucapnya.

Dari berbagai MTQ di seluruh dunia, menurutnya hanya pelaksanaan MTQ di Indonesialah yang digelar sangat meriah. "Setiap tiga bulan kita kirim qori dan qoriah ke seluruh dunia. Tapi saya tidak pernah menjumpai MTQ yang digelar semeriah di Indonesia. Mudah-mudahan MTQ Nasional di Kepri ini bisa menjadi tombak untuk memperkuat negara kita," kata Abdul Jamil.

Di tengah-tengah acara, selain ada pembacaan tilawah, malam silahturahmi pun diisi dengan berbagai hiburan menarik. Salah satunya penampilan Tengku Rio, cucu sastrawan dari Melayu, Amir Hamzah.

Di tempat yang sama, Gubernur Kepri, HM Sani menyatakan permintaannya kepada seluruh perwakilan antarumat untuk mendukung penuh MTQ Nasional. Dukungan, menurutnya tidak bisa datang dari kepala daerah atau panitia acara saja. Namun juga oleh seluruh masyarakat Kepri.

"Malam silahturahmi antarumat ini diadakan supaya pelaksanaan MTQ bukan cuma didukung umat muslim, tapi semua umat beragama di Kepri. Saya rasa semua ajaran-ajaran agama mengajarkan kebaikan. Semua agama ajarkan untuk bersatu padu," kata Sani singkat.


Anda sedang membaca artikel tentang

Profesor Jamil Terkejut Ada Malam Silahturahmi Antarumat Beragama di Batam

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/04/profesor-jamil-terkejut-ada-malam.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Profesor Jamil Terkejut Ada Malam Silahturahmi Antarumat Beragama di Batam

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Profesor Jamil Terkejut Ada Malam Silahturahmi Antarumat Beragama di Batam

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger