Jumaga Nadeak Diusulkan jadi Ketua DPRD Kepri Defenitif

Written By Unknown on Kamis, 25 September 2014 | 12.41

Jumaga Nadeak Diusulkan jadi Ketua DPRD Kepri Defenitif

Tribun Batam/ Istimewa

Jumaga Nadeak

Laporan Tribunnews Batam, Thomm Limahekin TRIBUNNEWSBATAM.COM, TANJUNGPINANG- Fraksi-fraksi pemenang Pemilu Legislatif di Kepri sudah mengusulkan nama-nama calon pemimpin definitif DPRD Kepri, Rabu (24/9) sore. Usulan nama-nama pimpinan tersebut akan dikirim ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam waktu dekat. "Tadi sudah diumumkan nama-nama calon pimpinan definitif. Tinggal saya tanda tangan pengusulan tersebut lalu dikirim ke Kemendagri melalui Gubernur Kepri (HM Sani_red)," ungkap Asmin Patros, pimpinan sementara DPRD Kepri dari Partai Golongan Karya (Golkar), Rabu (24/9) sore. Menurut Asmin, ketua DPRD Kepri adalah hak partai yang mendapat kursi terbanyak pada Pileg yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). PDIP yang di DPRD Kepri mengumpulkan 9 kursi itu mengusulkan Jumaga Nadeak sebagai calon ketua difinitif. Sementara partai ke dua yang berhak mengsulkan calon wakil ketua I adalah Golkar. Partai dengan lambang pohon beringin dan berhasil mengumpulkan 8 kursi ini telah mengusulkan Rizky Faizal sebagai calon wakil ketua I. "Partai ke tiga yang berhak mengusulkan calon wakil ketua II adalah Partai Demokrat. Partai ini mengusulkan Apri Sujadi sebagai calon wakil ketua III definitif. Sedangkan partai ke empat yang berhak mengusulkan calon wakil ketua III definitif adalah Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Partai ini mengusulkan dokter Amir Hakim sebagai wakil ketua III," rinci Asmin lagi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Jumaga Nadeak Diusulkan jadi Ketua DPRD Kepri Defenitif

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/09/jumaga-nadeak-diusulkan-jadi-ketua-dprd.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jumaga Nadeak Diusulkan jadi Ketua DPRD Kepri Defenitif

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jumaga Nadeak Diusulkan jadi Ketua DPRD Kepri Defenitif

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger