Laporan Tribunnews Batam, Wahib Wafa
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Rem blong dan hujan deras yang mengguyur kota Batam, Jumat (19/12/2014) pagi membuat Agus, salah satu sopir trailer tidak bisa mengendalikan kenderaannya dan membuatnya tergelincir di jalan Gajah Mada, tepatnya dari arah Simpang Jam menuju Sekupang, Batam.
Trailer sempat menerjang pembatas jalan yang membuat bagian kepala trailer bernomor polisi BP 9082 FU ringsek.
"Tiba-tiba rem blong. Untung kendaraan waktu itu sepi," ujar Agus saat ditemui di tempat kejadian perkara (TKP) Sekupang.
Menurutnya, saat itu trailer yang dikendarainya melaju sekitar 60 km/jam. Saat jalan menurun, tiba-tiba remnya blong, ia pun sempat mengurangi gigi kendaraan. Namun tetap saja Agus tak kuasa mengendalikan laju kendaraan hingga ia memilih membanting stir ke arah kiri jalan.
Tak hanya itu, faktor tergelincirnya trailer tersebut juga diakibatkan kapasitas muatan yang berisikan alat berat itu terlalu berat. Sehingga trailer melaju dalam kondisi tak stabil.
"Saya kurang tahu muatan. Saya hanya sekedar sopir yang disuruh mengantar saja ke Tanjunguncang," terang Agus lagi sambil menghela nafas.
Agus mengungkapkan bahwa dirinya sopir yang bekerja di PT Baskara Batuampar. Ia berencana hendak mengantarkan alat berat ke PT Cat Tanjunguncang, perusahaan bergerak di bidang alat berat itu.
Eko selaku pengawas dari PT Cat pun langsung menuju lokasi. Ia berusaha mengontrol barang bawaan yang hendak dikirimkan kepadanya itu. Menurutnya, kondisi barang bawaan tak mengalami kerusakan.
"Kondisi bawaanya ga papa. Namanya musibah kita tak tau. Ya faktor hujan deras juga kan," kata Eko
Dalam kondisi itu biasanya trailer berjalan dengan kawalan polisi. Eko pun mengaku heran tidak adanya kawalan polisi. Tanpa ada kawalan polisi, menurut Eko laju kendaraan beresiko tinggi.
"Biasanya ada kawalan Polisi karena ini juga muatanya kelebihan. Makanya ini juga sangat beresiko. Fungsi polisi kan juga untuk mengatur arus lalu lintas selama kendaraan besar ini menempuh perjalanan," ujarnya lagi.
Beruntung, saat tergulirnya trailer sopir tak mengalami luka-luka. Selain itu barang pun dalam kondisi aman.
"Yang penting tak ada korban jiwalah. Dan masih untung, jika sedikit lagi nyemplung ke Waduk itu," ujar Eko dengan muka lesu.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.45 WIB. Alat berat pun langsung di datangkan untuk menderek trailer.
Tak berselang lama, Polisi lalu lintas polresta Barelang langsung mengalihkan arus kendaraan tujuan Sekupang dengan melintasi jalur Batu Batam. Kondisi itu pun tak membuat lalu lintas macet lama.
Anda sedang membaca artikel tentang
Lagi-Lagi Rem Blong, Trailer Tergelincir di Jl Gajah Mada Batam
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/12/lagi-lagi-rem-blong-trailer-tergelincir.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Lagi-Lagi Rem Blong, Trailer Tergelincir di Jl Gajah Mada Batam
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Lagi-Lagi Rem Blong, Trailer Tergelincir di Jl Gajah Mada Batam
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar