Kembang Api Imlek Berdentum di Vihara Windsor, Alarm Mobilpun Berbunyi

Written By Unknown on Kamis, 19 Februari 2015 | 12.41

tribunnews batam/argianto

Warga Tionghoa melakulan sembahyang Imlek di awal tahun baru lunar 2566 di Vihara Budhi Bhakti, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (18/2/2015). 

Laporan Tribunnews Batam, Dewi Haryati

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM-  Sekitar pukul 23.51 WIB, suara dentuman nyaring kembang api mengangetkan sejumlah pengunjung Vihara Budhi Dharma di Windsor, Rabu (18/2/2015) malam.

Saking nyaringnya, beberapa alarm mobil yang berada di tak jauh di area vihara ikut berbunyi.

Mendengar suara itu sejumlah pengunjung yang semula berada di luar area vihara, buru-buru masuk ke area dalam. Mendekat ke lokasi kembang api dilecut. Sebagian di antara mereka memilih menutup telinga sebentar, usai mendengar letupan keras.

Setiap kali meletup, bunga-bunga kembang api berwarna-warni dengan beragam bentuk terlihat muncul di langit. Menghasilkan pemandangan indah.

"Waw... Waw," teriak pengunjung Vihara Budhi Dharma setiap kali bunga-bunga kembang api secara berturut-turut meletup di atas kepalanya.

Sejumlah pengunjungpun mengabadikan momen kegembiran ini lewat jepretan kamera handphonenya. Seakan tak ingin momen itu lewat begitu saja. Sejumlah doapun terucap jelang detik-detik pergantian tahun baru Imlek ini.

"Gong xi fa cai... Gong xi fa cai," ucap seorang anak kecil di sela-sela pesta kembang api itu.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kembang Api Imlek Berdentum di Vihara Windsor, Alarm Mobilpun Berbunyi

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2015/02/kembang-api-imlek-berdentum-di-vihara.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kembang Api Imlek Berdentum di Vihara Windsor, Alarm Mobilpun Berbunyi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kembang Api Imlek Berdentum di Vihara Windsor, Alarm Mobilpun Berbunyi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger