Tribun Batam - Senin, 12 November 2012 01:05 WIB
TRIBUNENNEWSBATAM.COM, MAKASSAR- Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo lolos dari maut. Saat menyanyi di depan peserta sepeda santai, mendadak seorang pemuda melemparkan bom berdaya ledak tinggi ke arah panggung di Makassar, Minggu (11/11) pagi waktu setempat.
Bom berisikan serbuk TNT dan paku lima centimeter itu tidak sempat meledak. Syahrul langsung panik ketika melihat bom mengeluarkan asap. Tidak berselang lama, peserta jalan santai menangkap Awaluddin (25), si pelempar bom.
Ancaman bom itu terjadi ketika kegiatan jalan santai yang diselenggarakan DPD II Partai Golkar Makassar. Ancaman itu mengincar Syahrul asyik menyanyi di panggung. Beberapa menit setelah kejadian, Syahrul menuju rumah ibunya di Jl Haji Bau memeluk dan mencium tangan ibunya. Syahrul mengatakan, dirinya selamat ini tak lain karena doa sang ibu. "Makanya saya langsung ke Ibunda dan meminta ditiupkan air lalu saya minum," ujarnya.
Syahrul mengaku tidak pernah takut menghadapi upaya teror meski teror tersebut bisa berakibat menghilangkan nyawanya. Syahrul mengaku tidak habis pikir dengan aksi pelemparan bom yang dilakukan saat ada ratusan ribu massa di sekitarnya.
Dari tangan Awaluddin, polisi juga menemukan sepucuk pistol jenis revolver, dan 5 buah peluru, dan 40 buah paku. Dari hasil pemeriksaan pelaku berasal dari Dusun Kadotanete, Kec. Mambi, Kab. Mamasa, Sulawesi Barat.
Warga sempat marah dan memukuli Awaluddin hingga babak belur. Berdasarkan keterangan pelaku, dirinya hanya di suruh seseorang berinisial SY diberi uang Rp500 ribu. "Saya ada tiga orang, kami diberi uang Rp 500 ribu perorang, tugas saya melempar benda itu ke atas panggung," ujarnya.
Setelah hampir dua jam mendekam di pos penjagaan RS Pelamonia milik TNI itu pelaku kemudian dibawa ke Polrestabes mengunakan mobil Baracuda, sebab ratusan massa Sahrul sudah menunggu di luar untuk menghakimi pelaku. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Syahrul Gubernur Sulsel Dilempar Bom Saat Nyanyi
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2012/11/syahrul-gubernur-sulsel-dilempar-bom.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Syahrul Gubernur Sulsel Dilempar Bom Saat Nyanyi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Syahrul Gubernur Sulsel Dilempar Bom Saat Nyanyi
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar