Bupati Karimun Inspeksi Pelayanan Mudik Natal

Written By Unknown on Sabtu, 22 Desember 2012 | 12.41

Tribun Batam - Sabtu, 22 Desember 2012 11:40 WIB

TRIBUNNEWSBATAM, KARIMUN - Bupati Karimun, Nurdin Basirun melakukan inspeksi terkait kesiapan pelayanan mudik Natal dan tahun baru 2013 di pelabuhan domestik Tanjung Balai Karimun.

Dalam inspeksi mendadaknya, Bupati Nurdin Basirun didampingi Kepala Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan Tanjung Balai Karimun Gajah Rooseno, Kapolres AKPB Dwi Suryo Cahyono, Danlanal Letkol Laut (P) Sawa, Dandim Letkol (Inf) Edie Nurhabad serta sejumlah pejabat Pemkab Karimun maupun instansi vertikal.

Nurdin meninjau kesiapan pelayanan posko mudik yang didirikan di pelataran pelabuhan, memantau kelaiklautan dan peralatan keselamatan kapal serta ruang tunggu penumpang.

Selain pelabuhan domestik, Nurdin juga melakukan inspeksi kesiapan pelayanan penumpang di Pelabuhan Sri Tanjung Gelam yang merupakan pelabuhan antarpulau dalam kabupaten.

"Pengamatan kami, pelayanan cukup bagus. Namun, kami memberikan penekanan kepada nakhoda agar memastikan ketersediaan peralatan keselamatan pelayaran, seperti jaket pelampung dan sarana navigasi," katanya.

Dia juga meminta pelaku pelayaran tidak memberangkatkan kapal dengan jumlah penumpang melebihi kapasitas.

"Keselamatan penumpang paling utama, jangan berlayar dengan penumpang melebihi kapasitas karena berisiko terjadi kecelakaan laut. Pengawasan dari instansi terkait terutama syahbandar sangat diharapkan sehingga tidak ada kapal yang berlayar melebihi kapasitas," katanya.

Kepada para penumpang, dia berharap untuk tidak memaksakan diri naik ke kapal jika sudah penuh.

"Jumlah kapal cukup banyak, apalagi sudah ada dua kapal baru yang melayani jurusan Karimun-Batam. Jadi tidak usah khawatir untuk tidak kebagian tiket," tambahnya.

Kepala Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan Gajah Rooseno mengatakan belum ada lonjakan penumpang sepanjang Jumat.

"Lonjakan penumpang diperkirakan baru terjadi Sabtu besok, kami perkirakan sekitar 30 persen," kata dia.

Gajah Rooseno mengatakan tidak ada penambahan armada untuk jurusan antarpulau, termasuk antarpulau dalam kabupaten.

"Penambahan armada hanya diberlakukan untuk kapal Pelni, yaitu KM Tidar yang tiba dari Jakarta sore ini. Sedangkan untuk kapal jurusan Batam, Tanjungpinang maupun Selatpanjang, Dumai, Bengkalis dan Buton Riau masih mampu melayani para penumpang," tambahnya.

Terkait keselamatan pelayaran, dia mengatakan yang dikhawatirkan hanya masalah cuaca yang sewaktu-waktu mendadak buruk.

"Cuaca di laut tidak menentu dan sering berubah buruk secara tiba-tiba. Inilah yang akan kita pantau agar tidak membahayakan pelayaran. Penundaan pelayaran akan dilakukan jika cuaca di laut benar-benar tidak memungkinkan," katanya. (ANT)


Anda sedang membaca artikel tentang

Bupati Karimun Inspeksi Pelayanan Mudik Natal

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2012/12/bupati-karimun-inspeksi-pelayanan-mudik.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bupati Karimun Inspeksi Pelayanan Mudik Natal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bupati Karimun Inspeksi Pelayanan Mudik Natal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger