Mau Tahu Harganya V-Ixion Lightning? Buka Disini

Written By Unknown on Minggu, 16 Desember 2012 | 12.41

Tribun Batam - Minggu, 16 Desember 2012 10:58 WIB

TRIBUNNEWSBATAM, BANDUNG - Setelah lebih dulu diperkenalkan di Jakarta Motorcyle Show (JMCS) 2012, Yamaha Motor Indonesia akhirnya resmi meluncurkan New V-Ixion Lightning di Bandung Jawa Barat, Sabtu 14 Desember 2012.

"New V-Ixion Lightning akan semakin memperkuat ketangguhan Yamaha di segmen sport Indonesia. Dengan tampilan baru dan dipermanis grafis dan warna baru, V-Ixion Lightning bakal jadi favorit konsumen," kata Presiden PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Yoichiro Kojima.

Generasi anyar dari motor sport paling laris di Tanah Air ini dibanderol Rp22,6 juta untuk versi kick stater, sedangkan non kick stater dilepas Rp22,4 juta dengan status OTR Jakarta.

Diketahui, V-Ixion lawas dibanderol Rp21,7 juta. Sedangkan rival terkuatnya yang baru saja diluncurkan beberapa hari lalu, Honda CB150R StreetFire dilepas Rp22,35 juta.

Motor ini didesain Sakata-san yang mendesain YZF-R1. Karena itu sentuhan fisik V-Ixion Lightning begitu kental seperti motor sport Yamaha berkapasitas 1.000 cc, YZF-R1.

New V-Ixion hadir dengan empat pilihan warna yakni Ultra Brave Spirit, Mysterious Solid Black, Radiance Titanium Gold, dan White Reddish Lightning.

Sepanjang Januari hingga November 2012, total penjualan V-Ixion tercatat 302.898 unit. Angka pada periode ini tertinggi sejak V-Ixion dikeluarkan pertama kali pada 2007.

Pertama kali diluncurkan pada 2007, V-Ixion terjual 28.260 unit, 104.916 unit pada 2008, 195.990 unit pada 2009, 215.321 unit pada 2010, dan 242.887 unit tahun lalu.  

Jadi, sejak dirilis perdana hingga November 2012, V-Ixion telah terjual 1.090.272 unit.


Anda sedang membaca artikel tentang

Mau Tahu Harganya V-Ixion Lightning? Buka Disini

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2012/12/mau-tahu-harganya-v-ixion-lightning.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mau Tahu Harganya V-Ixion Lightning? Buka Disini

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mau Tahu Harganya V-Ixion Lightning? Buka Disini

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger