Tribun Batam - Jumat, 4 Januari 2013 10:56 WIB
TRIBUNBATAM, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke Kampung Nelayan, Tanjung Pasir, Teluk Naga, Banten, Jumat (4/1/2013) pagi.
Sidak SBY membuat kaget warga sekitar. Pada sidak tersebut, SBY meninjau dermaga, Teras BRI, SPBU, dan perahu nelayan.
Saat meninjau tempat pelelangan ikan (TPI), SBY ikut melihat secara langsung proses pelelangan ikan.
Di akhir kunjungannya, SBY menyempatkan memberi wejangan dan berorasi di atas sebuah balai kayu setinggi satu meter, disaksikan ratusan warga nelayan.
"Saya di sini tidak untuk melanjutkan lelang ikan, karena bukan ahlinya. Saya ke sini untuk melihat dari dekat tempat ini, dengan tujuan kami bantu agar kebutuhan nelayan dan bapak-ibu sekalian lebih sejahtera lagi," tutur SBY.
Menurut SBY, setelah berbicara kepada kepala desa, koperasi, dan berbagai pihak, ia sudah memerintahkan para menteri agar menindaklanjuti aspirasi nelayan.
"Menteri yang dampingi saya tahu apa yang dibutuhkan masyarakat di sini. Contoh, kalau angin kencang menyulitkan nelayan, maka Pak Menteri PU akan bangun pemecah gelombang," papar SBY disambut tepuk tangan warga. (Tribunnews)
Anda sedang membaca artikel tentang
SBY Berorasi di Tempat Pelelangan Ikan
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/01/sby-berorasi-di-tempat-pelelangan-ikan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
SBY Berorasi di Tempat Pelelangan Ikan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
SBY Berorasi di Tempat Pelelangan Ikan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar