Pemrov Kepri Fokus Pada Delapan Poin Pembangunan di Tahun 2014

Written By Unknown on Kamis, 21 Maret 2013 | 12.41

Tribun Batam - Kamis, 21 Maret 2013 10:30 WIB

Tribunnewsbatam.com/Istimewa

Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera dan Banten dan Rakor MP3I di Bandar Lampung, Lampung, Rabu (20/3/2013). Rapat ini membahas percepatan pembangunan ekonomi di wilayah Sumatera. Dalam Road Show ke kabupaten kota se Kepri, Gubernur Sani berkali-kali menyampaikan rencana pembangunan untuk tahun anggaran 2014-2015 di antaranya fokus pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, kelautan perikanan, pariwisata, UKM, perhubungan, infrastruktur (jalan, listrik, air, migas) serta bidang pengentasan kemiskinan (rehabilitasi rumah tak layak huni).

TRIBUNNEWSBATAM.COM, LAMPUNG - Pemprov Kepri mengajukan sejumlah usulan untuk dimasukkan dalam Koridor Sumatera program Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3I). 

Di antara usulan yang disampaikan adalah pembangunan Jembatan Batam-Bintan, pelabuhan kontainer di Batam, pengembangan Terminal Bandara Raja Haji Fisabilillah, dan sejumlah usulan lainnya.

Usulan itu disampaikan dalam Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera dan Banten dan Rakor MP3I di Bandar Lampung, Lampung, Rabu (20/3/2013). Rapat ini membahas percepatan pembangunan ekonomi di Sumatera.

Rapat yang bertema "Percepatan Pembangunan Ekonomi Sumatera Melalui Peningkatan Konektivitas Infrastruktur Wilayah, SDM dan Teknologi Dalam Kerangka MP3EI" ini dibuka Menko Perekonomian Hatta Rajasa.

Menteri Hatta menyampaikan, pemerintah sangat fokus pada pembahasan sektor riil. "Membangun jalan tol dan lainnya dari Lampung sampai ke Batam," kata Hatta saat membuka Rakor.

Hatta menyampaikan, bahasan utama dalam rakor ini adalah connectivity dan pembangunan infrastruktur. Gubernur Kepri H Muhammad Sani yang hadir dalam rakor ini, menyampaikan, Kepri pun sangat fokus dalam pembangunan infrastruktur dan connectivity.

Dari Kepri, hadir juga Kepala Bappeda Naharuddin, Kadis Perhubungan Muramis, Kadistamben Rahminuddin dan Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Robert Iwan Loriaux.

Dalam Road Show ke kabupaten kota se Kepri, Gubernur Sani berkali-kali menyampaikan rencana pembangunan untuk tahun anggaran 2014-2015.

Ada delapan fokus pembangunan Pemprov Kepri dalah tahun anggaran 2014-2015, yaitu bidang pendidikan, kesehatan, kelautan perikanan, pariwisata, UKM, perhubungan, infrastruktur (jalan, listrik, air, migas) serta bidang pengentasan kemiskinan (rehabilitasi rumah tak layak huni).

Menurut Hatta, Indonesia sedang jadi darling investasi, karena itu, harus dijaga semuanya agar investasi terus masuk. Rakor ini juga membahas percepatan pembangunan jalan tol dan jalur kereta Sumatera serta Jembatan Selat Sunda. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pemrov Kepri Fokus Pada Delapan Poin Pembangunan di Tahun 2014

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/03/pemrov-kepri-fokus-pada-delapan-poin.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pemrov Kepri Fokus Pada Delapan Poin Pembangunan di Tahun 2014

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pemrov Kepri Fokus Pada Delapan Poin Pembangunan di Tahun 2014

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger