Siaran Televisi Ini Tetap Jernih Meski Sinyal Lemah

Written By Unknown on Kamis, 14 Maret 2013 | 12.41

Tribun Batam - Kamis, 14 Maret 2013 10:36 WIB

Laporan Tribunnews Batam, Rio H Batubara 

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM

- Menyaksikan serial drama televisi sudah menjadi kebiasan banyak orang. Setiap episode pasti diikuti dengan antusias. Lantas bagaimana bila sedang enaknya nonton, tayangan TV menjadi kabur? Pasti Anda akan merasa kesal.

Apabila Anda tahu, kejadian ini tidak akan terjadi pada televisi LED 40 PU200 besutan Toshiba. Pasalnya, TV ini sudah dilengkapi dengan Auto Signal Booster.

Teknologinya mampu meningkatkan kepekaan penerimaan sinyal frekuensi radio di wilayah yang tingkat penerimaan sinyal rendah.

Tak hanya itu, fitur Auto Clean akan memperbaiki kualitas gambar melalui proses pembersihan gangguan-gangguan selama transmisi yang melengkapi teknologi Auto Signal Booster.

"Meskipun hanya menggunakan antena dalam, TV Toshiba mampu memberikan gambar yang terbaik. Fitur Auto Signal Booster dan Auto Clean menjadi kunci keunggulan Toshiba. Jadi Anda tak perlu khawatir lagi," ujar Andre, Store Promotion Male Toshiba di toko Surga Elektronik, Batam, kepada Tribunnewsbatam.com, Rabu (13/3/2013).

Selain itu, hadirnya teknologi Auto View menjadi solusi tercanggih dalam menghasilkan kualitas gambar prima. Sebab bisa menyesuaikan latar cahaya, dan beragam parameter tampilan gambar yang menyelaraskannya dengan pencahayaan ruangan.

Andre menjelaskan, selain inovasi teknologi, Toshiba juga memberikan tampilan elegan dengan desain yang tipis dan modern. Dengan tampilan ramping, minimalis, bezel yang tipis, membuat TV LED 40 PU200 lebih menarik untuk ditempatkan di berbagai ruangan.

Toshiba menghadirkan teknologi USB Movie yang memungkinkan pengguna memutar kembali 28 jenis format video yang terhubung melalui USB dan HDD.

"Dulu pemutar multi media hanya dapat digunakan oleh komputer dan laptop. Namun kini sudah dapat diaplikasikan pada TV," jelasnya.

Kenyamanan menonton TV dan video benar-benar dapat dirasakan pada TV LED 40 PU 200 yang didukung dengan 20W Audio Output dan Power Bass Booster. TV ini juga bisa digunakan sebagai monitor kedua laptop atau komputer dengan adanya interface HDMI.

"Tinggal dicolokkan pada kabel HDMI TV ini sudah dapat berfungsi sebagai monitor. Produk ini sudah didukung dengan resolusi layarnya full HD," jelasnya.

TV LED 40 PU 200 ditawarkan hanya Rp 4,7 juta untuk harga tunai, sedangkan harga cicilan Rp 5.380.000. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Siaran Televisi Ini Tetap Jernih Meski Sinyal Lemah

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/03/siaran-televisi-ini-tetap-jernih-meski.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Siaran Televisi Ini Tetap Jernih Meski Sinyal Lemah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Siaran Televisi Ini Tetap Jernih Meski Sinyal Lemah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger