Berfirasat Ditahan, Herizon Berbekal Celana Pendek dan Pasta Gigi

Written By Unknown on Rabu, 24 April 2013 | 12.41

Tribun Batam - Rabu, 24 April 2013 07:45 WIB

Laporan Tribunnews Batam, Aprizal

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM

- Setelah ditetapkan sebagai tersangka terhadap kasus dugaan pencabulan terhadap 14 orang siswinya, Herizon, eks Kepsek SMPN 28 Batam langsung dijebloskan sel tahanan Polresta Barelang Batam, Senin (22/4/2013). Tersangka disatukan dengan lima orang tahanan umum lainnya.

"Senin (22//2013) Herizon dilimpahkan ke sel tahanan. Selnya paling belakang, dia disatukan dengan lima orang tahanan umum. Banyak diam orangnya mas, mungkin baru pertama kali masuk penjara. Nanti kalau sudah terbiasa, tidak seperti orang bingung-bingung lagi," ujar seorang petugas di Polresta Barelang Batam.

Sebelum dilimpahkan ke sel tahanan, katanya, Herizon sudah dibekali makanan ringan dan air mineral oleh keluarganya. Hingga Selasa (23/3/2013) pagi, setelah masuk sel, cerita petugas itu, tidak ada satupun keluarganya yang datang membesuk.

"Biasanya sore itu mas, kalau siang mungkin takut terlihat oleh wartawan. Semalam ada keluarganya yang mengantar, tapi tidak tau apakah itu istri atau saudaranya," tambahnya.

Setelah satu malam dalam sel, Herizon belum banyak beradaptasi dengan tahanan lainnya. Bahkan ia lebih banyak duduk di sudut ruangan, tidak banyak yang dilakukan selain baca-baca buku yang dibawanya.

"Mungkin berkas pemeriksaannya yang dibaca mas atau buku bacaan yang dibawa dari rumahnya," ungkapnya. Sementara salah satu penyidik mengatakan, sebelum ditetapkan sebagai tersangka, Herizon sudah membawa bekal pakaian ganti.

"Hari pertama datang ke Polres, sepertinya Herizon sudah tahu kalau akan ditahan. Sudah bawa baju ganti dan peralatan kebutuhannya sehari-harinya. Biasalah, seperti celana pendek, sikat gigi, dan pastanya," jelas penyidik itu.

Herizon dilaporkan 14 orang siswinya ke Polresta Barelang, terkait perlakuannya yang diduga tidak senonoh. Dua dari 14 siswinya yang melapor, tim medis Polresta Barelang menemukan kerusakan di kemaluannya setelah dilakukan visum. "Hanya dua orang yang bersedia diperiksa. Dari hasil visum, ada kerusakan di kemaluannya," ungkapnya.

Sebelumnya Herizon membantah tuduhan pencabulan yang dilakukannya tersebut. Namun ia membenarkan ada pemanggilan ke-14 orang siswinya itu untuk dilakukan pembinaan. Bahkan dari ke-14 orang siswinya itu, katanya, sudah masuk dalam data pembinaan guru BP dan wali kelasnya masing-masing.

"Apa yang dituduhkan kepada saya ini, saya bantah semua," tegas Herizon sebelumnya kepada Tribunnewsbatam. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Berfirasat Ditahan, Herizon Berbekal Celana Pendek dan Pasta Gigi

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/04/berfirasat-ditahan-herizon-berbekal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Berfirasat Ditahan, Herizon Berbekal Celana Pendek dan Pasta Gigi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Berfirasat Ditahan, Herizon Berbekal Celana Pendek dan Pasta Gigi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger