Posyandu Ini Didirikan Khusus Melayani Pasien Usia Senja

Written By Unknown on Minggu, 07 April 2013 | 12.41

Tribun Batam - Minggu, 7 April 2013 00:00 WIB

Laporan Tribunnews Batam, Ahmad Yani

TRIBUNEWSBATAM.COM, BATAM -

Puluhan warga berusia lanjut (lansia) RT 007 RW 003, Tiban Indah, Kecamatan Sekupang, Batam bergembira. Posyandu khusus masyarakat lanjut usia (lansia) hadir di lokasi ini. Wakil Wali Kota Batam, H Rudi SE MM, langsung meresmikannya, Sabtu (6/4/2013).

Penggagas Posyandu Lansia RT 007 RW 003, Tiban Indah, Kecamatan Sekupang, Asmariani mengatakan, keberadaan posyandu lansia sangat banyak manfaatnya. "Sekarang ini di Sekupang banyak posyandu khusus balita. Sementara untuk lansia belum ada. Banyak manfaat berdirinya posyandu ini. Yang usia lanjut bisa kita bantu untuk cek kesehatan mereka," ujar Asmarini.

Pihaknya bekerja sama dengan Puskesmas dan Dinkes Kota Batam, dalam pengoperasian posyandu khusus usia tua di Tiban Indah. "Insya Allah kami akan melakukan penyuluhan dan pelayanan kesehatan kepada lansia. Mereka pada lansia sangat senang dengan adanya posyandu ini. Mereka bisa mengecek kesehatan di posyandu ini," terang Asmarini.

Salah seorang lansia, Ahmad, mengaku senang dengan kehadiran pos pelayanan kesehatan ini. Dikatakannya, selama ini posyandu identik dengan anak-anak usia dini atau balita. Hadirnya posyandu lansia diharapkan bisa memberikan semangat kepada masyarakat lansia. "Alhamdulillah, orangtua yang berusia senja ini juga perlu perhatian khusus," ujarnya.

Pada saat peresmian posyandu lansia ini, puluhan lansia langsung datang melakukan pengecekan kesehatan. Meliputi pengecekan kadar kula darah, jantung, kolestrol, asam urat, dan sebagainya. "Berdirinya posyandu lansia ini juga didukung program PNPM-Mandiri. Kebetulan saya anggota PNPM. Saya langsung membuat inisiatif membangun posyandu khusus lansia," sebut Asmarini.

Kedepannya, lanjut Asmarini, beberapa orang penggagas posyandu ini akan memrogramkan senam sehat untuk lansia dan memberikan pelayanan kesehatan. Dengan hadirnya posyandu lansia ini, Rudi menyambut baik. Ia mengaku senang dengan berdirinya posyandu inisiatif warga. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Posyandu Ini Didirikan Khusus Melayani Pasien Usia Senja

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/04/posyandu-ini-didirikan-khusus-melayani.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Posyandu Ini Didirikan Khusus Melayani Pasien Usia Senja

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Posyandu Ini Didirikan Khusus Melayani Pasien Usia Senja

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger