Tribun Batam - Kamis, 2 Mei 2013 18:26 WIB
Laporan Tribun Batam, Iman Suryanto
TRIBUNBATAM, ANAMBAS
- Guna mencari kadernisasi sekaligus mengajak para generasi muda, khususnya remaja untuk mencintai lingkungan sekaligus mengenalkan pariwisata bahari di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) melalui olahraga selam, Komunitas menyelam di anambas, Anambas Diving Comunity (ADC) melakukan sosialisasi secara langsung.Kegiatan yang merupakan agenda rutin tersebut dilakukan secara berkala dengan melibatkan puluhan pelajar dari berbagai tingkatan yang ada di KKA tersebut digelar secara langsung di pantai Tanjung Momong, Tarempa, Sejak Sabtu(27/4) dan Minggu (28/4) lalu.
"Selain sebagai sarana menyalurkan hobi, komunitas ini juga berfungsi dan memfokuskan diri dalam memperkenalkan olahraga selam sejak usia dini kepada mereka. Mengingat di Anambas sendiri memiliki wahana bahari yang bisa dimanfaatkan dan kalau perlu di lestarikan keindahan bawah lautnya," ungkap Oscar Septem, Staf Ahli Hukum dan Politik yang juga sebagai Ketua ADC kepada Tribun, Kamis(2/5/2013) pagi.
Selain itu, tambah Oscar, dengan adanya pengenalan dunia bawah air kepada para pelajar, setidaknya bisa menimbulkan bakat dan minat mereka dalam olahraga selam. Serta di masa yang akan datang akan muncul atlet-atlet selam berprestasi.
"Ya syukur-syukur harapan kedepan kita seperti itu, sekarng tinggal bagaimana mengelola dan mengarahkan mereka untuk menuju kesana. Itu tugas bersama kita," tambahnya.
Dari pantauan Tribun, puluhan pelajar di ajarkan bagaimana mengoperasikan alat selam, pemasangan, pernafasan menggunakan alat bantu, menekan kepanikan selama di bawah air hingga teknik melakukan penyelamatan terhadp korban yang dikategorikan akan tenggelam.
Anda sedang membaca artikel tentang
Cari Bibit Penyelam, ADC Latih Puluhan Pelajar
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/05/cari-bibit-penyelam-adc-latih-puluhan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Cari Bibit Penyelam, ADC Latih Puluhan Pelajar
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Cari Bibit Penyelam, ADC Latih Puluhan Pelajar
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar