Laporan Tim Investigasi Tribun Batam
TRIBUN, BATAM - Tim Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Kota Batam memantau sejumlah arena gelper yang mengantongi izin dari mereka, Selasa (21/8/2013), sekitar pukul 13.10 WIB.
Langkah ini diambil untuk menimalisir banyaknya arena gelanggang permaianan (Gelper) yang memiliki izin dari Disparbud yang belakangan ini dijadikan arena perjudian.
Adapun lokasi pertama yang dilakukan pengecekan atau evaluasi yakni arena gelper Hokki Bear yang berada di lantai 3 BCS Mall. Kemudian dilanjutkan ke arena gelper Dunia Fantasy yang juga berada di lantai 3 BCS Mall.
Tim yang berjumlah enam orang ini membuat beberapa pengunjung di dua arena itu berhamburan. Terutama pengunjung yang bermain di mesin ketangkasan yang dikenal dengan mesin Doraemon.
Seperti pada arena gelper Hokki Bear. Meski tim sudah bertolak menuju ke arena gelper Dunia Fantasy, mesin Doraemon di arena tersebut tidak ada yang berani memainkannya.
Terkecuali di mesin ketangkasan Crazy Circus yang sama sekali tidak pengaruh dengan kedatangan tim dan terus mengumpulkan koin.
Selain memantau, sejumlah petugas yang turun juga ada yang mencoba permainnya. Hanya saja permainan yang dicoba hanya permainan ketangkasan mengambil boneka dan aksesoris.
Lebih kurang 30 menit di arena gelper Dunia Fantasy lantai 3 BCS Mall, tim yang dipimpin Bonor Sidabutar, Kasi Sarana Objek Wisata Disparbud Kota Batam langsung menuju ke arena gelper yang ada di Nagoya Hill.
"Tidak saja ini, seluruh gelper yang ada di Batam kami pantau dan kami cek seluruhnya," ujar Bonor.
Bonor menyebutkan hal ini merupakan pengawasan rutin yang dilakukan Disparbud Kota Batam selaku pihak yang mengeluarkan izin arena gelper tersebut.
Disinggung apakah ada temuan dilapangan terkait mesin ketangkasan yang ada di arena gelper yang berbau judi, Bonor menyebutkan sama sekali tidak ada temuan. Sebab semua mesin yang ada di arena gelper terverifikasi alias sudah lulus uji dari tim Disparbud.
Begitu juga saat ditanyai bagaimana lokasi arena gelper yang digerebek dan diberikan garis polisi (police line) pihak kepolisian yang diduga ada indikasi Judi, Bonor mengaku akan menunggu hasil keputusan hukum.
"Kalau itu kami lihat dulu keputusan hukumnya, jika sudah memiliki putusan hukum tetap (inkracht van gewijsde) baru kami ambil tindakan dengan memberikan peringatan dan bisa juga kami cabut jika berat permasalahannya," tegas Bonor.
73 Mesin Tanpa Verifikasi
Hasil pengawasan yang dilakukan tim Disparbud Kota Batam di bawah pimpinan Bonar Sidabutar, Kasi Sarana Objek Wisata Disparbud Kota Batam, menemukan 73 mesin ketangkasan siluman.
Adapun 73 mesin ketangkasan siluman tersebut, merupakan mesin yang sama sekali belum diverifikasi Disparbud. Ini bisa dibuktikan dengan tidak adanya label atau stiker Disparbud yang tertempel di mesin itu.
Untuk arena gelper sendiri, diketahui arena gelper yang berada di Centre Point dan Formosa.
"Ada 73 mesin yang kami temukan dan semua mesin itu kami minta untuk langsung disingkirkan dari area gelper tersebut," ujar Rudi Panjaitan, Kabid Sarana dan Objek Wisata Disparbud Kota Batam di lokasi.
Saat ini sebut Rudi, pihaknya sedang mengupayakan pembinaan, dengan meminta pemilik arena gelper yang mesinnya tidak terdaftar agar segera mengajukan izin.
Dengan begitu, mesin yang ada di arena gelper tersebut bisa diverifikasi dengan tujuan agar tidak ada terjadi hal-hal yang merugikan di kemudian hari.
"Tapi jika pemilik tetap ngotot untuk mengoperasikan, kami Pihak Disparbud akan mengambil langkah tegas," jelas Rudi.
Disinggung apakah mesin-mesin itu terindikasi judi, Rudi mengaku belum bisa memastikannya mengingat belum dilakukannya verifikasi dan diberikannya label.
"Dan jika memang ada temuan terindikasi judi, maka akan langsung kami laporkan ke pihak yang berwenang," ujarnya.
Anda sedang membaca artikel tentang
73 Mesin Gelper Siluman Ditemukan
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/08/73-mesin-gelper-siluman-ditemukan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
73 Mesin Gelper Siluman Ditemukan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
73 Mesin Gelper Siluman Ditemukan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar