Angkatan IX Universitas Internasional Batam Wisuda

Written By Unknown on Kamis, 28 November 2013 | 12.41

Laporan Tribunnews Batam, Yusuf Riadi

BATAM, TRIBUN - Universitas Internasional Batam (UIB) melakukan prosesi wisuda kepada 359 mahasiswanya. Bertempat di Auditorium Swissbel Hotel, Harbourbay, Jodoh, Batam, Rabu (27/11/2013), UIB melepas lulusan angkatan IX.

"Wisuda tahun 2013 ini UIB berhasil meluluskan 359 mahasiswa dari berbagai jenjang pendidikan, dengan rata-rata IPK 3,33, semoga para alumni dapat terus berkarya, dan tidak melupakan almamaternya," ujar Sohendro Gautama Ketua pembina Yayasan Marga Tionghoa Indonesia (YMTI) Batam.   
 
Dengan diwisudanya mahasiswa angkatan IX, UIB telah meluluskan mahasiswa sebanyak 2.939 orang. Untuk mahasiswa yang berhasil lulus kali ini terdiri dari 19 wisudawan magister manajemen dan 29 wisudawan magister hukum.

Disusul dengan program studi S1 sistem informasi dengan 57 orang wisudawan. Kemudian jurusan S1 Manajemen sebanyak 107 orang wisudawan jurusan S1 akuntansi 108 orang wisudawan, S1 Ilmu Hukum sebanyak 16 orang wisudawan.

Lalu dari jurusan S1 teknik sipil 7 orang wisudawan, S1 teknik elektro 6 orang wisudawan dan dari D3 Manajemen perhotelan 10 orang wisudawan.

Dalam wisuda ini UIB juga memberikan penghargaan kepada wisudawan dan wisudawati terbaik jenjang S1 maupun S2. Penghargaan wisudawan terbaik program pascasarjana (S2) dari jurusan Magister manajemen diberikan kepada Erjon Sihotang dengan IPK 3,92.

Sedangkan jurusan Megister hukum diberikan kepada Wilson dengan IPK 3,85. Dari jenjang S1 wisudawan terbaik bidang eksakta diraih oleh alumnus teknik sipil atas nama Williem dengan IPK 3,80. Sedangkan di bidang non eksakta wisaudawan terbaik diraih oleh alumnus manajemen oleh Damawijaya dengan IPK 3,99.

Selain wisudawan terbaik UIB juga menyediakan penghargaan bagi wisudawati berpestasi yakni Ria Karina atas prestasinya yang spektakuler selama menempuh jalur perkuliahan.

"Ria telah menoreh berbagai prestasi nasional dan internasional selama menjalani perkuliahan, baik di bidang pendidikan maupun non pendidikan," jelas Suhendro

Selain prestasi di bidang akademik, UIB telah menjalin kerja sama secara internasional melalui program internasional dengan menjalin kerja sama di 13 universitas yang ada di 5 negara.

Setiap tahunnya, jumlah mahasiswa baru terus bertambah, dan saat ini mahasiswa baru UIB meningkat 35 persen. "Tahun 2014 UIB akan menjalin kerja sama dengan universitas di Australia dan China," jelasnya.

UIB juga memberikan kesempatan kepada putra-putri yang memiliki prestasi untuk bergabung menjadi mahasiswa UIB. Di antaranya melalui program beasiswa maupun reguler.

Prosesi wisuda yang berlangsung khidmat juga dihadiri oleh unsur pimpinan perwakilan unsur pemerintahan dari Gurbernur, BP Batam, Wali Kota Batam, DPRD Provinsi, DPRD Batam, civitas akademika, dan keluarga sejumlah wisuda.


Anda sedang membaca artikel tentang

Angkatan IX Universitas Internasional Batam Wisuda

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/11/angkatan-ix-universitas-internasional.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Angkatan IX Universitas Internasional Batam Wisuda

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Angkatan IX Universitas Internasional Batam Wisuda

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger