Marisa Kangen Beraktivitas Untuk Lingkungan

Written By Unknown on Senin, 23 Desember 2013 | 12.41

Laporan Tribun, Iman Suryanto

JAKARTA, TRIBUN - Dua hari setelah kembali ke Tanah air, mengikuti Miss International 2013 di Jepang, Puteri Indonesia Lingkungan 2013, Marisa Sartika kembali menjalankan tugasnya sebagai Puteri Indonesia lingkungan, yaitu melakukan penanaman 50.000 pohon mangrove di Pulau Rambut, Kepulauan Seribu, Sabtu(21/12) lalu.

Acara yang dilakukan oleh lembaga nirlaba yang bergerak dibidang lingkungan, Green Edelweiss Foundation bekerjasama dengan PT Antam Tbk diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari para pelajar yang tergabung dalam komunitas Generasi Hijau.

Disela-sela kegiatan tersebut, Marisa mengaku sangat semangat mengikuti setiap prosesi penanaman. "Meskipun baru dua hari aku tiba di Indonesia, tapi ini adalah tugasku yang utama, sebagai Puteri Indonesia Lingkungan. Dan aku harus memenuhi tanggung jawab dan undangan ini. Terlebih lagi aku diundang oleh Green Edelweiss Foundation yang selama ini sudah cukup banyak bekerjasama dan memberikan aku penegetahuan dan pengalaman tentang lingkungan," jelasnya.

Meskipun cuaca kurang baik dan ombak yang cukup besar, baginya hal tersebut, bukan berarti halangan, melainkan suatu tantangan yang sangat seru. "Aku sangat menyukai tantangan dan petualangan," jelas Icha, panggilan akrabnya, saat ditemui di Pulau untung Jawa setelah seremonial penanaman bersama Direktur Green Edelweiss, Direktur Utama PT ANTAM Tbk dan Bupati Kepulauan Seribu dan lainnya.

Selama mengikuti karantina di Jepang, jelas Icha, dirinya sangat rindu akan Indonesia dan semua aktivititasnya sebagai Puteri Indonesia Lingkungan. "Ya seperti ini keluar masuk hutan, mengunjungi pulau demi pulau bahkan sampai masuk ke desa suku pedalaman," jelasnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Marisa Kangen Beraktivitas Untuk Lingkungan

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/12/marisa-kangen-beraktivitas-untuk.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Marisa Kangen Beraktivitas Untuk Lingkungan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Marisa Kangen Beraktivitas Untuk Lingkungan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger