Laporan Tribunnews Batam, Dewi Haryati
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam bersama tim terpadu akan kembali menertibkan sejumlah alat peraga kampanye calon legislatif di ruas-ruas jalan Kota Batam, 6 April 2014.
Ketua KPU Kota Batam, M Syahdan mengatakan, penertiban alat peraga kampanye ini akan dilakukan pihaknya hingga H-1 pencoblosan surat suara, 9 April 2014.
"Hari terakhir kampanye tanggal 5 April. Tanggal 6 April sudah masuk masa tenang. Di masa itu juga tim terpadu akan melakukan penertiban alat peraga kampanye sampai tanggal 8 April," ucap Syahdan, Jumat (4/4).
Tak seperti penertiban alat peraga kampanye sebelumnya, kata dia, semua alat peraga kampanye calon legislatif baik yang terletak di jalan protokol Kota Batam dan jalan-jalan kelurahan, tak luput dari penertiban ini.
"Semua alat peraga ditertibkan. Termasuk alat peraga komersial, seperti atas nama LSM atau yang tidak mencantumkan partai. Intinya kalau dia caleg, tetap kami tertibkan alat peraga kampanyenya," kata dia.
Jelang pesta rakyat ini, lanjut Syahdan, pihaknya juga sudah membagikan surat undangan kepada warga untuk datang memilih pada hari H.
"Surat undangan sudah kami bagikan ke masyarakat 2 atau 3 hari lalu," ujarnya.
Pada hari pelaksanaan pemilu 9 April 2014, Syahdan juga mewanti-wanti masyarakat dalam memilih. Pihaknya memberlakukan beberapa larangan. Seperti larangan membawa tas dan handphone. Hal itu untuk menghindari terjadinya tindak kecurangan dalam pemilu.
"Tidak boleh bawa hp dan tas. Alasannya, kalau hp nanti digunakan pemilih untuk memfoto pilihannya. Kalau tas, khawatirnya, nanti surat suara itu disembunyikan. Surat suara asli dimasukkan ke tas, yang tak ada hologramnya dimasukkan ke kotak suara," tegas Syahdan.
Anda sedang membaca artikel tentang
Masa Tenang Kampanye, Tim Terpadu Batam Lakukan Penertiban Alat Peraga
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/04/masa-tenang-kampanye-tim-terpadu-batam.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Masa Tenang Kampanye, Tim Terpadu Batam Lakukan Penertiban Alat Peraga
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Masa Tenang Kampanye, Tim Terpadu Batam Lakukan Penertiban Alat Peraga
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar