KHL Juni Rp2.097.094, Lebih Kecil Dibandingkan UMK Tahun Ini

Written By Unknown on Senin, 23 Juni 2014 | 12.41

Laporan Tribunnews Batam, Yusuf Riadi

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Hasil surver angka Kebutuhan Hidup Layak (KHL) kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) untuk Juni 2014 meningkat dari bulan yang sama tahun sebelumnya yakni dari Rp Rp1.989.996 (2013) menjadi Rp2.097.398 (2014).  Namun angka KHL tersebut masih dibawah besaran UMK tahun ini yang berjumlah Rp 2.422.092.

 Zere Friadi selaku Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Batam kepada Tribun, Minggu (22/6) mengatakan, angka KHL tersebut merupakan hasil survei yang dilakukan perwakilan serikat pekerja, pengusaha, serta Disnaker Batam terhada 60 item harga seperti sembako, pemukiman, dan transportasi. 

Angka KHL Juni ini memang sedikit lebih rendah, hanya terpaut beberapatus, dibanding Mei 2014 yang besarnya Rp2.097.398. 

Angka KHL cenderung fluktuatif mengikuti harga barang yang tak selalu stabil.

 "Ya pasti akan selalu berubah-ubah, karena di pasaran juga kebutuhan sembako selalu tak tetap,"Ujar ZereFriadi.

Menurutnya, item harga yang paling mempengaruhi angka KHL adalah besaran sembako dan transportasi.

"Sembako dan biaya transportasi berkontribusi 15 sampai 25 persen,"ujarnya 

 Seperti tahun-tahun sebelumnya, pihaknya telah sepakat akan mensurvei kembali di bulan Ramadhan ini.


Anda sedang membaca artikel tentang

KHL Juni Rp2.097.094, Lebih Kecil Dibandingkan UMK Tahun Ini

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/06/khl-juni-rp2097094-lebih-kecil.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

KHL Juni Rp2.097.094, Lebih Kecil Dibandingkan UMK Tahun Ini

namun jangan lupa untuk meletakkan link

KHL Juni Rp2.097.094, Lebih Kecil Dibandingkan UMK Tahun Ini

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger