Isi Bahan Bakar, Kloter Kedua JCH Tertunda 1 Jam dari Hang Nadim Batam

Written By Unknown on Selasa, 02 September 2014 | 12.41

tribunnews batam/argianto

Proses pemberangkatan jemaah calon haji (JCH) di Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Senin (1/9/2014). 

Laporan Tribunnews Batam, Hadi Maulana

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Pemberangkatan jemaah  calon haji (JCH) kloter kedua embarkasi Batam asal Provinsi Riau yang terbang melalui Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Selasa (2/9) mengalami penundaan.

Kabag Keuangan dan Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam Suwarso yang dikonfirmasi terkait penundaan membenarkan atas terjadinya delay pemberangkatan menuju Arab Saudi.

"Benar ada delay, tapi tidak berlangsung lama hanya sekitar satu jam saja, dari yang seharusnya berangkat pukul 10.00 WIB kini menjadi pukul 11.15 WIB," kata Suwarso.

Menurut Suwarso berdasarkan informasi yang diterima dirinya, delay ini bukanlah kesalahan dari panitia haji yang di Batam maupun pihak pengelolah bandara, melainkan hal ini murni dari maskapai Saudi Air sendiri.

"Saudi air melakukan refuel atau pengisian bahan bakar di Jeddah, dari aktivitas itulah berimbas pada keberangkatan calon jemaah haji kloter ke 2 embarkasi Batam ini. Refuel akibat pesawat tersebut harus mengantri mengisi bahan bakar disana," ujar Suwarso.


Anda sedang membaca artikel tentang

Isi Bahan Bakar, Kloter Kedua JCH Tertunda 1 Jam dari Hang Nadim Batam

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/09/isi-bahan-bakar-kloter-kedua-jch.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Isi Bahan Bakar, Kloter Kedua JCH Tertunda 1 Jam dari Hang Nadim Batam

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Isi Bahan Bakar, Kloter Kedua JCH Tertunda 1 Jam dari Hang Nadim Batam

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger