Provinsi Kepri Unggulkan Alam dan Agrowisata Kabupaten Karimun

Written By Unknown on Minggu, 19 Oktober 2014 | 12.41

Laporan Wartawan Tribun Batam, Muhammad Sarih

KARIMUN, TRIBUN - Pariwisata daerah Kabupaten Karimun bakal berbasis alam dan agrowisata.

Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, Guntur Sakti terkait isi RIPDA (Rencana Indeks Pariwisata Daerah) yang telah disusun untuk delapan kabupaten-kota di provinsi ini.

"Karimun arahnya berbasis wisata alam dan agrowisata. Ini dilihat dari potensi sektor-sektor yang ada di daerah ini," kata Guntur Sakti saat kunjungannya ke Karimun, Sabtu (18/10/2014).

Arah destinasi wisata lainnya di daerah ini diakui Guntur, masih belum tergarap maksimal.

Seperti misalnya wisata belanja dan sport tourism kalah dengan Kota Batam, wisata religi kalah dengan Kota Tanjung Pinang atau wisata bahari kalah dengan Kabupaten Anambas.

Tatanan sarana prasarana yang dikembangkan pemerintah daerah Kabupaten Karimun selama ini juga belum maksimal untuk mengangkat kunjungan wisatawan ke daerah ini. "Makanya segala lini harus faham pariwisata," jelasnya.

Dimaksud segala lini, paparnya, sebuah objek wisata tidak mesti Dinas Pariwisata yang membangun sarana dan prasarananya. Seperti misalnya, di Pantai Tanjung Ambat Pulau Buru, pihak Pemprov Kepri sudah membangun homestay.

"Selanjutnya untuk jalan menuju ke pantai itu, ya harus didukung dinas pekerjaan Umum setempat misalnya."

"Sarana pelabuhan dan akses jalan menuju ke pantai itu mestinya didukung dinas perhubungan. Ini yang saya maksud segala lini harus faham pariwisata," paparnya.

Untuk menyosialisasikan RIPDA tersebut, Guntur mengatakan sudah mengumpulkan kepala dinas pariwisata kabupaten-kota se-Provinsi Kepri.  

"Saya sudah kumpulkan dan sudah saya beri pemahaman bahwa membangun pariwisata itu harus satu persepsi. Selaras, sinergi dan berkesinambungan," pungkasnya.

Mengenai basis pariwisata alam dan agrowisata yang akan dikembangkan untuk Kabupaten Karimun, Guntur mengatakan, Karimun memiliki pantai Pongkar Tebing dan Pantai Tanjung Ambat Buru.

Agrowisatanya, Kabupaten Karimun khususnya pulau Kundur memiliki buah khas seperti durian yang sudah menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Provinsi Kepri Unggulkan Alam dan Agrowisata Kabupaten Karimun

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/10/provinsi-kepri-unggulkan-alam-dan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Provinsi Kepri Unggulkan Alam dan Agrowisata Kabupaten Karimun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Provinsi Kepri Unggulkan Alam dan Agrowisata Kabupaten Karimun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger