Laporan Wartawan Tribun Batam, Hadi Maulana
BATAM, TRIBUN - Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah (Bapedalda) Batam mengamankan delapan dump truk pembawa pasir illegal dari lokasi tambang di kawasan Panglong dan Mergung, pukul 10.20 WIB, Selasa (23/12/2014).
Tidak saja menyita delapan dump truk pengangkut pasir, Bapedalda yang dibantu Disperindag ESDM, Subden POM AD dan polisi juga menggelandang pemilik sopir dump truk tersebut ke kantor Bapedalda.
Kepala Bapedalda Kota Batam, Dendi N. Purnomo mengaku operasi yang dilakukan kali ini dengan menggunakan pendekatan yang berbeda dari operasi sebelum-sebelumnya.
Di mana Bepdalada tidak lagi mengincar lokasi tambangnya pasir illegalnya, namun mengincar mobil pembawa pasir illegal tersebut.
Sehingga dengan tindakan ini dapat memutus mata rantai dari penambangan pasir yang ada.
"Karena kalau membasmi penambang pasirnya, Bapedalda akan berhadapan langsung dengan masyarakat banyak, dan harus dengan menggunakan personel yang cukup banyak," kata Dendi N. Purnomo, Selasa (23/12/2014).
Namun, sambung Dendi dengan memutus mata rantai peredaran dan pendistribusian pasir illegal ini.
Pihaknya tidak perlu menerjunkan personel yang banyak. Dan Bapedalda meyakini cara ini cukup efektif dan membuat efek jera.
"Cara penangkapan mobil penambang pasir ini, kami yakini langkah yang tepat dan dapat membasmi penambangan pasir illegal di Batam," tegasnya.
Adapun sopir dan kenek yang digelandang ke kantor Bapedalda, sedikitnya ada 12 orang, namun statusnya masih sebagai saksi.
"Jadi saat ini kami masih meminta keterangan dari 12 orang ini, yang terdiri dari sopir dan keneknya," ujar Dendi.
Dan apabila dari 12 orang terbukti bersalah, maka mereka terancam hukuman 10 tahun penjara.
Anda sedang membaca artikel tentang
Bapedal Batam Amankan Delapan Dump Truk Pengangkut Pasir Illegal
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/12/bapedal-batam-amankan-delapan-dump-truk.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bapedal Batam Amankan Delapan Dump Truk Pengangkut Pasir Illegal
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bapedal Batam Amankan Delapan Dump Truk Pengangkut Pasir Illegal
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar