Saya Punya Bukti Pegawai Dinsos Batam Tahu Sembako Tidak Sesuai Spesifikasi

Written By Unknown on Jumat, 08 Februari 2013 | 12.41

Tribun Batam - Jumat, 8 Februari 2013 10:01 WIB

Laporan Tribunnews Batam, Dewi Haryati Lubis

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM- Nely mengaku sebagai korban. Restoran miliknya di Tanjungpiayu sudah disita oleh PT Rizki Buana dan kini masih punya utang Rp 400 juta lagi. Dia terpukul dan nyaris bunuh diri terkait kasus dugaan penyelewengan dana bansos Pemko Batam kepada panti asuhan.

Dalam pengakuannya kepada penyidik di Kejaksaan Negeri Batam, Kamis (7/2/2013), Nely mengaku hanya sebagai perantara saja. Pertama dia kenal dengan Eddy yang mengaku dari Pemko Batam. Ia baru tahu ternyata posisi Eddy adalah kontraktor.

"Saat itu Eddy hanya ketawa-ketawa saja, waktu saya minta dibayar kerugian saya Rp1,3 miliar," katanya.

Nasib Siahaan, kuasa hukum Nely mengatakan akan terus memperjuangkan nasib kliennya. Dalam hal ini, ia menilai posisi Nely hanyalah korban. "Saya punya bukti, kalau pegawai Dinsos Batam tahu barang-barang sembako itu tak sesuai spesifikasi," ucap Nasib mendampingi Nely, usai diperiksa.

Kepala Kejaksaan Negeri Batam, I Made Astiti Ardjana melalui Kepala Seksi Pidana Khusus, Nuni Triyana mengatakan, saat ini pihaknya sudah memeriksa lebih dari 15 orang untuk saksi kasus penyelewengan bansos tersebut. Ia memperkirakan saksi akan terus bertambah seiring perkembangan hasil penyidikan.

"Saksi yang sudah diperiksa saat ini lebih dari 15 orang, tapi akan bertambah mungkin sampai 30 orang. Karena dari saksi yang sekarang ini akan berkembang-berkembang terus hasil penyidikannya," ucap Nuni.

Saksi tersebut berasal dari Dinas Sosial dan Pemakaman kota Batam, dan CV Tiga Pilar Abadi, termasuk hari ini pemeriksaan Nely. Kendati belum mengetahui dugaan kerugian negara dalam kasus korupsi tersebut, ia mengatakan potensi kerugiaan daerah ditaksir Rp 400 juta-Rp 500 juta. "Sementara ini belum ada tersangka, masih dievaluasi, tapi dalam waktu dekat, pasti ditetapkan tersangka," katanya. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Saya Punya Bukti Pegawai Dinsos Batam Tahu Sembako Tidak Sesuai Spesifikasi

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/02/saya-punya-bukti-pegawai-dinsos-batam.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Saya Punya Bukti Pegawai Dinsos Batam Tahu Sembako Tidak Sesuai Spesifikasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Saya Punya Bukti Pegawai Dinsos Batam Tahu Sembako Tidak Sesuai Spesifikasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger