Telkomsel Salurkan Bantuan Untuk Korban Gunung Sinabung

Written By Unknown on Selasa, 17 September 2013 | 12.41

Laporan Tribun Batam, Iman Suryanto

BATAM, TRIBUN - Pasca meletusnya Gunung Sinabung, Sumatera Utara, Telkomsel memastikan seluruh layanannya tetap berfungsi dengan baik dan normal. Bahkan pada saat yang sama provfider tersebut langsung melakukan beberapa langka antisipasi dengan melakukan mobilisasi COMBAT ke lokasi sekitar Gunung Sinabung, serta memberikan bantuan kemanusiaan untuk pengungsi Gunung Sinabung.

Hal tersebut diungkapkan Executive Vice President Telkomsel Area Sumatera, Andreuw Th.Af dalam rilis yang diterima Tribun beberapa waktu lalu.

Ia juga menyebutkan Telkomsel juga mendirikan posko layanan telepon dan SMS GRATIS untuk warga setempat, khususnya para pengungsi untuk berkomunikasi secara GRATIS, guna mengabarkan kondisi terkini mereka.

"Selain itu, kami juga memberikan bantuan kemanusiaan kepada para pengungsi. Salah satunya adalah membagikan masker kepada warga. Guna mengantisipasi dampak udara yang tidak kondusif," tulisnya.

Telkomsel juga mengambil sejumlah langkah-langkah inisiatif dengan mengutus sejumlah team tanggap bencana Telkomsel Telkomsel Emergencies Response & Recovery Activities (TERRA) guna melakukan assesement hingga ke Ring 1 di lokasi bencana.

Bahkan Telkomsel menjadi operator pertama yang mendirikan posko layanan Telepon dan SMS Gratis yang di tempatkan pada 2 lokasi posko Pengungsian yaitu di Tugu Bambu Runcing Kabanjahe, dan Jambur Sepakata Kabanjahe.

Selain itu,tambahnya, Telkomsel juga membagikan makanan siap saji, minuman dalam kemasan, serta keperluan lain yang dianggap perlu bagi pengungsi. Telkomsel juga akan tetap memantau kebutuhan bantuan tersebut yang akan disesuaikan dengan kondisi terkini warga yang terkena dampak Gunung Meletus.

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, jaringan Telkomsel tetap berfungsi Normal paska meletusnya Gunung Sinabung, dan untuk menjaga performansi jaringan di daerah terkena dampak bencana, team Network Operation Telkomsel secara terus menerus memantau perkembangan performansi Network agar tetap dapat melayani pelanggan dengan baik.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Telkomsel Salurkan Bantuan Untuk Korban Gunung Sinabung

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/09/telkomsel-salurkan-bantuan-untuk-korban.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Telkomsel Salurkan Bantuan Untuk Korban Gunung Sinabung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Telkomsel Salurkan Bantuan Untuk Korban Gunung Sinabung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger