Rudi Berikan Hadiah Uang Tunai Rp 5 Juta

Written By Unknown on Minggu, 17 November 2013 | 12.41

Laporan Tribunnews Batam, Dewi Haryati

BATAM, TRIBUN - Beragam door prize menarik menanti peserta Gowes As'ik bersama Tribun Batam yang digelar di pelataran Kepri Mall, Minggu (17/11) pagi.

Tak hanya dari panitia, hadiah menarik juga akan diberikan Wakil Wali Kota Batam, H Rudi SE MM yang membuka kegiatan Gowes As'ik ini kepada pemenang utama.

Rudi yang saat itu didampingi Kabag Humas Pemko Batam, Ardiwinata menjanjikan tambahan uang tunai sebesar Rp 5 juta.

"Bagi yang juara 1, ada tambahan uang Rp 5 juta dari saya. Temui saya di gedung Pemko Batam nanti," ucap Rudi.

Namun ia mengubah rencananya. Rudi secara langsung memberikan uang tunai Rp 5 juta kepada nomor kartu pertama yang dicabutnya.

"Saya nggak jadi kasih di Pemko. Langsung saja, uangnya sudah ada," kata dia.

Melalui kegiatan gowes pemecahan rekor MURI, aktivasi kartu AS serentak di 20 kota ini, Rudi berharap peserta gowes ikut menjaga Batam. Ia menanggapi positif kegiatan yang digelar Tribun Batam ini sebagai ajang berkumpul masyarakat.

Tak lupa, Rudi juga mengundang masyarakat Batam berpartispasi dalam kegiatan gerak jalan santai yang diusung partainya (Demokrat) 1 Desember 2013 mendatang.

"Mari kita jaga Batam bersama-sama. Dan jangan lupa 1 Desember 2013 datang ke Pantai Ocarina. Ada jalan santai. Hadiah utamanya 1 mobil Avanza, dan 10 sepeda motor. Cukup bawa fotokopi KTP saja," ujar Rudi.

Wakil Pemimpin Tribun Batam, Richard Nainggolan berharap, kegiatan ini dapat menyatukan jiwa masyarakat Batam. Karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat.

"Kita berkumpul bersama untuk satu tujuan. Semoga kita bisa berperan dalam pemecahan rekor MURI Gowes As'ik dan aktivasi kartu As. Apa yang diselenggarakan dapat menyehatkan," ucap Richard.

Sementara itu, Manager Network Operation Telkomsel, Andreas, berharap peserta gowes dapat bergembira mengikuti kegiatan tersebut.

Wakil Wali Kota Batam, Rudi membuka langsung start Gowes As'ik ini. Para peserta akan menempuh jarak sekitar 9,5 km. Start dari pelataran Kepri Mall menuju Simpang Frengki, Mega Mall, dan Simpang Panasonic. Begitupun sebaliknya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Rudi Berikan Hadiah Uang Tunai Rp 5 Juta

Dengan url

http://sriwijayaposting.blogspot.com/2013/11/rudi-berikan-hadiah-uang-tunai-rp-5-juta.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rudi Berikan Hadiah Uang Tunai Rp 5 Juta

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rudi Berikan Hadiah Uang Tunai Rp 5 Juta

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger