Laporan Tribunnews Batam, Anne Maria
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM- Pemilihan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui sistem fit and proper test memberikan ketidakpastian hukum bagi para pengusaha.
Pasalnya, waktu yang bergulir selama tahapan tersebut berlangsung pun membuat dunia investasi di kota Batam terhambat.
Daniel Burhanudin, Direktur Escarada, mengatakan secara prinsip seharusnya Ketua Dewan Kawasan (DK) HM Sani yang juga Gubernur Kepri mempunyai hak untuk menunjuk secara langsung kepala BP Batam.
"Harusnya Ketua DK tidak perlu lagi menggunakan sistem-sistem pengujian. Saya melihat entah ada yang salah di penguji atau pun sistemnya, namun kelihatan betul ada sesuatu yang dihindari dan disembunyikan oleh Ketua DK dengan cara fit and propertest. Padahal, Ketua DK memiliki hak preogratif untuk memilih kepala BP Batam. Jadi semestinya nggak perlu repot-repot membuat sebuah pengujian, tinggal tunjuk saja salah satu yang mau dipilih,"kata Daniel.
Dengan dimenangkannya gugatan Istono, salah satu calon kepala BP Batam yang gugur dalam test, dikhawatirkan menambah panjang proses pemilihan kepala BP Batam.
"Salah sendiri kenapa dia (Sani) mesti pakai cara seperti itu,"tambahnya.
Apakah nantinya Ketua DK akan mengulang kembali fit and proper test, atau mau menunjuk secara langsung, tentunya ada tahapan baru yang memperlama hal ini selesai. Otomatis, jabatan Plt Kepala BP Batam, Mustofa Widjaja pun kemungkinan besar akan diperpanjang.
"Saya rasa pengusaha tidak muluk-muluk, kami hanya ingin tidak ada lagi perpanjang-perpanjang Plt. Karena kalau itu terjadi, nasib kami akan semakin digantung tanpa adanya kepastian. Sekarang saja sudah banyak tugas BP Batam yang terbengkalai,"harapnya.
Menurut Daniel, fungsi Plt tidak bisa mengambil kebijakan, yang ada hanya melanjutkan apa yang digariskan sebelumnya. Pengusaha ingin Ketua DK tidak perlu lagi mengulang fit and proper test, silahkan tunjuk langsung saja.
Anda sedang membaca artikel tentang
Pengusaha Minta Gubernur Kepri Tunjuk Langsung Kepala BP Batam
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/03/pengusaha-minta-gubernur-kepri-tunjuk.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pengusaha Minta Gubernur Kepri Tunjuk Langsung Kepala BP Batam
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pengusaha Minta Gubernur Kepri Tunjuk Langsung Kepala BP Batam
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar