Laporan Wartawan Tribun Batam, Septyan Mulia Rohman
ANAMBAS, TRIBUN - Duka atas meninggalnya Komandan Kodim 0318 Natuna Kepri Letkol (Inf ) Hendra Heryana juga dirasakan di wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas. Sejumlah pihak mengaku sudah mengetahui kabar tersebut dari kerabat.
Kabag Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas, Herry Fakhrizal yang ditemui mengaku sudah mengetahui kabar duka tersebut.
"Iya, saya juga sudah mendapat kabar itu. Kabar ini memang cukup mengejutkan. Saya mewakili Pemkab Anambas turut berduka cita atas meninggalnya Beliau. Semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," ujarnya, Rabu (30/4).
Tidak hanya di Anambas saja, kabar duka atas meninggalnya Dandim yang dikenal enerjik serta memiliki kecintaan pada dunia fotografi pun juga sampai ke wilayah di luar kabupaten maritim ini.
Gunadi, Kasubdit PTSP BP Batam bahkan sempat menanyakan kabar tersebut kepada Tribun Network. "Mas Bro, apa betul kabar yang menyebutkan Dandim Natuna meninggal?" tulis pria yang pernah menjabat sebagai Kasubdit PBK BP Batam itu melalui layanan BlackBerry Messangernya (BBM) kepada Tribun.
Kabar duka ini akan berpulangnya Dandim Natuna ini pun juga dialami oleh anggota Koramil 02/Tarempa Kabupaten Kepulauan Anambas. Komandan Rayon Militer 02/Tarempa Kabupaten Kepulauan Anambas, Kapten Inf Subagio yang ditemui mengaku, banyak kesan dan pesan selama memimpin sebagai Komandan Kodim Natuna.
"Almarhum ini orangnya santai, betul-betul untuk diajarkan agar bagaimana menjadi dewasa. Beliau juga selalu mengingatkan kepada 'anak-anaknya' untuk sering dalam beramal, banyak-banyak memberikan santunan kepada anak yatim piatu serta hidup bermasyarakat. Hal ini mengingat tugas kita sebagai komandan kewilayahan," kenang Subagio saat dimintai tanggapannya.
Dirinya pun mengaku, Dandim Natuna yang dikenalnya itu sangat disiplin terhadap hal-hal yang berkenaan dengan ketahanan fisik.
Bendera setengah tiang pun tampak terlihat di markas Koramil 02/Tarempa itu sebagai tanda berkabung. Dijadwalkan, pemasangan bendera setengah tiang itu akan dilakukan selama tiga hari kedepan untuk mengenang kepergian Beliau.
"Untuk kegiatan olahraga pun, Beliau selalu aktif sesuai dengan jadwal. Ilmu-ilmu serta pengalaman beliau semasa hidup menjadi pembelajaran berharga bagi kami. Beliau juga begitu mencintai dunia fotografi," ungkapnya kembali.
Jurnalis yang bertugas di Anambas pun juga memiliki kenangan indah dengan Hendra Heryana meskpun terbilang cukup singkat.
Hendra yang memiliki hobi fotografi ini, tidak jarang memberikan sejumlah motivasi, dan tips kepada jurnalis ketika kunjungan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) di Tarempa beberapa waktu lalu.
Dalam bincang-bincang singkat yang juga dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ranai di salah satu tempat makan di Tarempa, Hendra memotivasi dan memberikan sejumlah saran kepada jurnalis yang notabene berada di wilayah terluar di NKRI untuk selalu menjaga kedaulatan NKRI.
Hendra yang ketika itu datang bersama istrinya, spontan mengeluarkan laptop yang dibawanya untuk menunjukkan sejumlah foto-foto yang diambilnya, termasuk beberapa film dokumenter akan keindahan alam di pulau di Kabupaten Natuna.
"Ada berbagai macam cara untuk mencintai dan mengkalim pulau terluar kita sebagai NKRI. Salah satu caranya dengan film pendek yang dibuat ini. Dengan film ini, kita bisa memberikan pesan bahwa pulau terluar di Indonesia selain memiliki keindahan alam, juga merupakan milik Indonesia," ujar Hendra ketika itu.
Kini pria yang dikenal supel itu telah tiada. Selamat jalan Komandan, doa kami semua menyertaimu.
Anda sedang membaca artikel tentang
Kodim 0318 Natuna Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Dengan url
http://sriwijayaposting.blogspot.com/2014/05/kodim-0318-natuna-kibarkan-bendera.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Kodim 0318 Natuna Kibarkan Bendera Setengah Tiang
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Kodim 0318 Natuna Kibarkan Bendera Setengah Tiang
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar